Info Produk
Kredit Mantap Pensiun
Kredit Mantap Pensiun merupakan produk kredit dari Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) yang diperuntukkan khusus bagi para pensiunan utamanya yang berasal dari PNS, TNI, POLRI, BUMN & BUMD. Kami percaya bahwasanya tak ada kata pensiun untuk berkarya dan dalam hal mewujudkan rencana anda ke depan. Karenaya Kredit Mantap Pensiun dirancang untuk membantu para pensiunan untuk dapat terus berkarya dan produktif.
Kredit Mantap Pensiun menawarkan bunga yang kompetitif, persyaratan mudah dan pelayanan cepat. Dengan plafon kredit maksimal Rp 500.000.000,- dan jangka waktu maksimal 15 tahun Manfaatkanlah kesempatan untuk terus berkarya dan mewujudkan rencana Anda ke depan melalui Kredit Pensiun dari Bank Mandiri Taspen.
Tentang Kerjasama Antara
KPBM & Bank Mantap
Koperasi Pensiunan Bank Mandiri (KPBM) telah ditunjuk secara resmi oleh PT. Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) sebagai “Referal” untuk Produk “Kredit Mantap Pensiun (KMP)”.